Daily News WartaIndo - Warta Terpercaya

Daily News WartaIndo | Warta Terpercaya

Indonesia VS Australia: Hasil Imbang Tidak Menurunkan Semangat Indonesia
Timnas Indonesia VS Australia: hasil imbang tidak menurunkan semangat Indonesia Sumber Gambar: https://bengkulu.antaranews.com/berita/366199/indonesia-vs-australia-belum-ada-gol-tercipta-di-babak-pertama

Indonesia VS Australia: Hasil Imbang Tidak Menurunkan Semangat Indonesia

2024-09-11 17:05:43 2024-09-11 17:05:43

Kediri, Gradasigo - Pertandingan pukul 19.00 WIB (10/9/2024) Timnas Indonesia VS Australia kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan score hasil imbang tidak menurunkan semangat Tim ataupun supporter Indonesia menurun.

Pada saat pertandingan di menit awal tim garuda langsung membuka serangan melalui tendangan dari luar kotak pinalti oleh Sandy Walsh (6), bahkan kemudian di sambut oleh Rafael Struick (9). Namun masih bisa di tepis oleh penjaga gawang Australia Mathew Ryan (1) dan menghasilkan  tendangan pojok bagi Indonesia. Hal ini justru menambah semangat bagi supporter Indonesia, dan membangun rasa percaya diri bagi timnas Indonesia.

Hingga akhir babak pertama bahkan babak kedua, hasil tetap seimbang yaitu 0-0. Namun hal tersebut tidak menurunkan semangat bagi seluruh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan pada Grup C Kualifikasi Indonesia merupakan peringkat-134 sedangkan Australia peringkat-23. Dengan hasil skor imbang Justru Indonesia menjadi sangat semangat setelah bisa mengimbangi 2 tim denga perbedaan rangking yang terpaut jauh.

Pada pertandingan selanjutnya melawan Bahrain pada (10/10/2024), Indonesia memiliki waktu 1 bulan untuk persiapan melawan Bahrain. Meskipun Bahrain berada di peringkat-81, yang terpaut jauh dengan Arab Saudi dan Australia, Indonesia tetap memerlukan persiapan. pada pertandingan tersebut akan dilakukan di Bahrain internasional Stadium.

Tidak hanya masyarakat Indonesia, tapi seluruh Kawasan Asia tenggara memiliki harapan untuk Timnas Indonesia sebagai perwakilan Asia Tenggara untuk berpartisipasi pada Piala Dunia 2026 mendatang.

 

Sumber: https://www.bola.net/tim_nasional/perbandingan-ranking-fifa-negara-grup-c-kualifikasi-piala-dunia-2026-timnas-indonesia-paling--11c3ae.html

https://www.youtube.com/watch?v=DH8WN6NGmWM

Tags: #olahraga #Timnas_Indonesia #Timnas #piala_dunia2026 #pildun2026 #STY #Erickthohir

Share this article:

Ada 0 komentar untuk artikel ini

Write a comment: